Tuesday, November 26, 2019

ICMP : Pengertian, Fungsi Dan Tipe Pesan Errornya

ICMP

Jokam-Informatika.com Sobat tahukah tentang protokol dari kinerja internet ini yang bernamakan ICMP ? protokol ini biasanya difungsikan pada sebuah jaringan untuk mengatur tentang pengiriman pesan ke dalam sebuah jaringan mulai dari pesan error pesan telah diterima hubungan terputus ataupun koneksi hilang.

Seperti apakah itu ICMP ?

Simak ulasan dibawah ini untuk mengetahuinya lebih lengkap,

 

ICMP – Memiliki kepanjangan yaitu dikenal dengan istilah Internet Control Message Protocol. Ditinjau dari ejaan penamaan, maka dapat dipastikan bahwa protokol ini difungsikan untuk membantu sebuah jaringan internet dalam hal pekerjaannya berbarengan dengan protokol-protokol lainnya. Dengan adanya kinerja ICMP maka pada saat melakukan sebuah aktivitas jaringan akan lebih terbantu baik dalam bekerja ataupun mengidentifikasi di mana letak kesalahan pada saat mengirim pesan.

 

Fungsi ICMP

Setelah kita sudah memahami beberapa pengertian tentang apa itu yang dinamakan protocol ICMP. Maka langkah selanjutnya kita mengetahui tentang fungsi dari protokol ini saat bekerja di dalam sebuah jaringan, berikut ini merupakan beberapa fungsi utama dari protokol ini :

  • Melaporkan Error Handling Jaringan

Error merupakan salah satu permasalahan yang cukup serius di dalam sebuah jaringan apabila hal tersebut terjadi, error dapat terjadi apabila sebuah pesan dari jaringan tidak dapat tersampaikan kepada host komputer. Selain itu juga dapat terjadi apabila koneksi tidak dapat terhubung sehingga pesan dapat terputus secara otomatis dan tidak tersampaikan pada tujuan.

Pada keadaan ini kinerja protocol ICMP sangat dibutuhkan untuk sebuah jaringan untuk menghandle sumber error dan menyampaikan pada jaringan agar dapat diatasi.

Error dalam sebuah jaringan juga dicampur tangani oleh router, apabila router menjumpai terjadinya error pada sebuah jalur maka akan dikirimkan pesan error kepada protocol ICMP. Kemudian apabila protokol sudah menerima pesan maka ia akan segera memeriksa kesalahan tersebut pada jalur yang diberitahukan. Apabila kesalahan tersebut memang benar-benar sudah terjadi maka protocol ini akan menangani nya ataupun menyampaikan pada pengguna melalui monitor ataupun kode tertentu.

  • Mengontrol Prosedur Pengaturan Jaringan

Procedure Control juga merupakan salah satu tugas dan fungsi utama dari protocol ini. ICMP bertugas untuk mengatur dan juga mengontrol segala macam bentuk pengaturan didalam sebuah jaringan komputer. Dengan adanya protocol ini, maka setiap jaringan komputer dapat berjalan sesuai dengan prosedur juga ketentuan yang umum, sehingga untuk terjadinya kesalahan data dan melencengnya penggunaannya dapat di minimalisirkan.

  • Mengontrol Error Dan Network Pada Jaringan

Selain melaporkan dan mengawasi error pada jaringan, protokol ini juga mampu menghandle atau mengatasi error yang ada saat ditemukannya kesalahan tersebut. Ia akan mengenali kesalahan dan juga arus informasi yang sudah di transmisi kan pada network layer sebelum di handle. Ketika protokol ini bekerja dalam sebuah jaringan maka ia akan dilewati oleh lapisan layer tertentu terutama pada layer network.

 

Tipe Pesan Pada ICMP

Sebagai protocol jaringan komputer yang bertugas untuk mengirim pesan, ICMP sendiri memiliki dua jenis pesan yang bisa dideteksi dan dilaporkan. Berikut ini adalah kedua jenis pesan yang ada pada protocol ini :

1). ICMP Error Message

Merupakan suatu pesan atau message yang disampaikan oleh protocol ketika terjadi kesalahan atau error pada jaringan komputer yang sedang berjalan. Error message ini sendiri juga terbagi menjadi beberapa jenis. Berikut ini adalah beberapa jenis ICMP error message :

  • Destination Unreachable

Destination unreacheable merupakan suatu pesan error yang terjadi ketika pengiiman paket data mengalami kegagalan transmisi, yang disebabkan oleh putusnya jalur koneksi baik jalur secara fisik maupun jalir secara logic pada suatu jaringan. Biasanya destination unreacheable ini disampaikan oleh perangkat keras router.

  • Time Exceeded

Merupakan pesan yang dikirmkan oleh protocol ketika field TTL pada paket IP sudah habis, namun paket tersebut belum juga sampai pada tujuannya. Hal ini mirip seperti “request timed out” ketika kita akan masuk ke dalam sebuah situs internet.

  • Parameter Problem

Merupaakn pesan kesalahan yang terjadi ketika terjadi kesalahan parameter pada header paket data yang ditransmisikan.

  • Source Quench

Merupakan pesan yang dikirimkan ketika router tujuan mengalami gangguan atau kongesti, sehingga hal in akan menyebabkan pengiriman paket data harus menjadi lebih lambat daripada biasanya.

2). ICMP Query Message

Merupakan pesan pada ICMP yang dikirimkan oleh node, yang kemudian dijawab oleh format–format spesifik dari node yang dituju, jadi tidak berhubungan dengan error message, dan hanya berupa pembalasan pesan yang dikirmkan.

 

Baca juga lainnya :

 

 

Mungkin itu yang dapat saya sampaikan didalam artikel saya yang berjudulkan ICMP : Pengertian, Fungsi Dan Tipe Pesan Errornya.
Semoga apa yang sudah saya sampaikan dapat bermanfaat bagi anda maupun orang lain yang ingin mengetahui tentang ICMP.
Sekian dan terimakasih.

 

Kata kunci terkait :

  • icmp attack
  • icmp port
  • imcpoker
Load Disqus Comments Hide Disqus Comments