Friday, November 1, 2019

Cara Memasang Banner Iklan Google AdMob Pada Aplikasi Android Studio

Memasang Banner Google AdMob

Jokam-Informatika.com Sobat ingin memasang banner iklan pada aplikasi buatan kalian tapi bingung bagaimana cara menyematkan iklan google admob pada aplikasi ? Tenang saja, karena saya mempunyai sebuah tutorial yang diperuntukan bagi sobat yang mempunyai keinginan untuk menempatkan iklan pada aplikasi sobat dengan mudah dan cepat.

Bagaimanakah cara memasangnya ?

Simak ulasan dibawah ini untuk mengetahuinya lebih lengkap,

 

Banner Iklan Google AdMob – Adalah sebuah spanduk online yang dapat dipasang dengan memasang perintah kode pada saat pembuatan aplikasi, jenis iklan ini dimiliki google dan dikhususkan bagi para publisher atau pengiklan yang memiliki aplikasi untuk ditempati iklan google. Tentunya dibayar donk tergantung berapa besar jumlah pengguna dan klik dari para pengguna aplikasi sobat. Isi dari spanduk pun beranekaragam tergantung dari konten apa saja yang dapat ditampilkan pada aplikasi sobat oleh pihak google itu sendiri.

Selain itu tutorial ini tidak terlalu memberatkan kinerja aplikasi, karena pengkodean yang simpel dan tidak memakan banyak source pada program. Sobat juga bisa menempatkan iklan Admob pada bagian sisi manapun didalam aplikasi sobat.

Berikut ini merupakan tutorialnya untuk memasang pada program atau project aplikasi android sobat :

  • Pertama, Edit pada file tampilan atau XML sobat dan tambahkan kode dibawah ini :
<!-- view for AdMob Banner Ad -->    <com.google.android.gms.ads.AdView        android:id="@+id/adView"        android:layout_width="wrap_content"        android:layout_height="wrap_content"        android:layout_alignParentBottom="true"        android:layout_centerHorizontal="true"        ads:adSize="BANNER"        ads:adUnitId="ID_BANNER_ADMOB_ADS" />

 

  • Kedua, Jangan lupa untuk mendeklarasikan widget diatas agar dapat dipakai pada bagian headingnya(atas dekat xmlns:app atau xmlns:android) dengan kode dibawah ini :
xmlns:ads="http://schemas.android.com/apk/res-auto"

 

Maka, akan menjadi :

<?xml version="1.0" encoding="utf-8"?><RelativeLayout xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"    xmlns:app="http://schemas.android.com/apk/res-auto"    xmlns:ads="http://schemas.android.com/apk/res-auto"    xmlns:tools="http://schemas.android.com/tools"    android:id="@+id/content_main" ... ... ............<!-- view for AdMob Banner Ad -->    <com.google.android.gms.ads.AdView        android:id="@+id/adView"        android:layout_width="wrap_content"        android:layout_height="wrap_content"        android:layout_alignParentBottom="true"        android:layout_centerHorizontal="true"        ads:adSize="BANNER"        ads:adUnitId="ID_BANNER_ADMOB_ADS" />......... </RelativeLayout>

 

  • Ketiga, Setelah urusan tampilan di XML selesai maka buka java class yang berhubungan dengan XML diatas, kemudian tempatkan kode import berikut ini didalamnya pada bagian import :
import com.google.android.gms.ads.AdRequest;import com.google.android.gms.ads.AdView;

 

  • Keempat, Masukan/selipkan script iklannya didalam onCreate Bundle {…DISINI…}dengan code berikut ini :
AdView adView = (AdView) findViewById(R.id.adView);AdRequest adRequest = new AdRequest.Builder()    .setRequestAgent("android_studio:ad_template").build();adView.loadAd(adRequest);

 

Maka akan menjadi :

import com.google.android.gms.ads.AdRequest;import com.google.android.gms.ads.AdView;   public class MainActivity extends AppCompatActivity... {.........    @Override    protected void onCreate(Bundle Jokam_Informatika) {        super.onCreate(Jokam_Informatika);        setContentView(R.layout.main_activity);  ...  ...  ...        AdView adView = (AdView) findViewById(R.id.adView);        AdRequest adRequest = new AdRequest.Builder()                .setRequestAgent("android_studio:ad_template").build();        adView.loadAd(adRequest);    }}

 

Langkah berikut ini tidak wajib sobat ikuti, akan tetapi saya menemukan langkah berikut ini sampai terakhir adalah sebuah Himbauan dari pihak AdMob. Sehingga sobat terserah mau mengikutinya atau tidak yang pasti saya menemukan tidak ada peraturan yang mewajibkan(*Mungkin).

  • Kelima, Tambahkan deklarasi pemuat iklan Admob pada bagian dependencies{} di file “build.gradle” di direktory app scr dengan code berikut ini :
compile 'com.google.android.gms:play-services-ads:15.0.0'

 

  • Keenam, Tambahkan DNS berikut ini pada file “build.gradle” yang terletak diluar direktory app scr dengan code berikut ini :
 maven {    url "https://maven.google.com" }

 

Maka akan menjadi :

allprojects {    repositories {        jcenter()        maven {            url "https://maven.google.com"        }    }}

 

  • Terakhir, Sekarang coba sync terlebih dahulu dan pastikan sobat terkoneksi dengan internet karena step ke-5 adalah code untuk mengunduh perkakas agar aplikasi kita bisa mengakses iklan dengan baik (*Himbauan pihak Google Admob), Kemudian build aplikasi sobat dan lihat perubahan tampilan sobat.

NB : Pastikan smartphone sobat yang digunakan untuk meninjau aplikasi juga memiliki koneksi, karena pada hakikatnya iklan Admob cuma dapat diakses menggunakan jaringan publik atau internet.

 

Baca juga lainnya :

 

 

Mungkin itu yang dapat saya sampaikan didalam artikel saya yang berjudulkan Cara Memasang Banner Iklan Google AdMob Pada Aplikasi Android Studio.
Semoga apa yang sudah saya sampaikan dapat bermanfaat bagi anda maupun orang lain yang ingin mengetahui tentang Cara Memasang Banner AdMob pada APK Android Studio.
Sekian dan terimakasih.

Load Disqus Comments Hide Disqus Comments