Tuesday, August 20, 2019

Membuat UI System Informasi Koin & Nyawa Pada Aplikasi Unity 3D

UI System Unity 3D

Jokam-Informatika.com Sebuah game pastinya memiliki tujuan ketika pemain memainkannya, biasanya tujuan tersebut dapat berupa sebuah objek ataupun penilaian tertentu. Kebanyakan dari sebuah game akan menggunakan waktu, koin dan juga nyawa didalam game tersebut. Lalu, Untuk mendapatkannya tersebut kita dituntut untuk memikirkannya dan juga melakukan pada saat bermain game dengan beberapa trik, strategi, penempatan, ketepatan dan lain sebagainya tersebut mempengaruhi permainan untuk mendapatkan tujuan yang ingin kita dapatkan.

Ketika tujuan tersebut sudah tercapai maka kita biasanya akan mendapatkan kemenangan atau bahkan “reward/hadiah” sesuai dengan kebijakan pembuat game. Namun, jika sebaliknya kita tidak dapat meraih tujuan tersebut maka biasanya kita akan menghadapi sebuah interface kekalahan pada saat tujuan tersebut tidak terpenuhi atau tercapai.

Lalu, bagaimanakah cara membuat informasi UI tersebut pada tampilan game ?

 

UI System – Adalah sebuah tampilan yang khusus dari aplikasi Unity 3D dan ditujukan untuk pemain agar dapat mengetahui sebuah data nomor atau teks sistem dari game itu sendiri, sehingga kita bisa mengetahui informasi digit nomor dari nyawa ataupun koin yang sudah kita dapatkan pada saat sedang bermain game.

 

Membuat UI System Unity 3D

Untuk membuatnya, kita membutuhkan sebuah komponen kanvas atau media untuk kita edit dan berikan fungsi UI teks tersebut pada game. Berikut ini merupakan tutorial cara membuat UI System Informasi Koin Dan Nyawa Player Pada Aplikasi Unity 3D :

  • Pertama, buka aplikasi Unity 3D dan klik (1). “GameObject” untuk mendapatkan kumpulan object. (2). kemudian pilih “UI“. (3). lalu pilih “Canvas“. (4). saat canvas sudah tersedia maka rename nama menjadi “Canvas Score“.

Canvas Unity 3D

  • Kedua, setelah canvas sudah didapatkan maka selanjutnya tidak harus mendapatkan UI text dengan cara berikut ini. (1). “GameObject” untuk mendapatkan kumpulan object. (2). kemudian pilih “UI“. (3). lalu pilih “Text“. (4). Jangan lupa untuk memasukannya kedalam “Canvas Score” agar dapat teridentifikasi saat kelak ingin dinonaktifkan dan tidak tercampur dengan komponen yang lain.

Text Unity 3D

  • Ketiga, sobat bisa mengedit teks yang ada didalamnya seperti gambar yang sudah ada, sesuaikan dengan keinginan sobat. Jika sudah maka sobat bisa mengatur posisi daripada UI Text didalam canvas.

UI Text Unity 3D

  • Keempat, setelah semua sudah anda lakukan sobat bisa memeriksa tampilan yang nantinya akan terjadi pada saat game sedang dimainkan. Untuk memeriksa tampilannya maka klik tab “Game” didalam aplikasi seperti berikut ini :

Game Tab Unity 3D

Sehingga, Jika posisi dan tampilan sudah sesuai dengan keinginan berarti sobat sudah menyelesaikan tutorial ini dengan baik, untuk penerapan fungsi digit nomor pada koin ataupun nyawa player akan saya lanjutkan pada kesempatan tutorial berikutnya, selamat bertemu kembali.

 

Artikel terkait :

 

 

Mungkin itu yang dapat saya sampaikan didalam artikel saya yang berjudulkan Cara Membuat UI System Informasi Koin & Nyawa Pada Aplikasi Unity 3D.
Semoga apa yang sudah saya sampaikan dapat bermanfaat bagi anda maupun orang lain yang ingin mengetahui tentang Membuat UI System Informasi Koin Dan Nyawa Player Pada Aplikasi Unity 3D.
Sekian dan terimakasih.

Load Disqus Comments Hide Disqus Comments